Kepengurusan Komisariat IAEI STIES Putera Bangsa Tegal |
Tegal, Sties PuteraBangsa.e-News – Bupati Tegal Dra Hj Umi Azizah membuka secara resmi Seminar
Naional dan pelantikan pengurus IAEI (Ikatan Ahli Ekonomi Islam) yang
diselenggarakan di Gedung Yaumi Center Slawi, kamis (29/11/2018). Kegiatan
tersebut diinisiasi STIES Putera Bangsa yang bekerjsama dengan IAEI Indonesia.
Acara yang bertemakan “Prospek perbankan Syariah dalam meningkatkan Ekonomi Masyarakat
Tegal” ini
menghadirkan Bapak Jeffry Prayana ( Regional Hed BSM Wilayah Jawa Tengah), Ludy
Arlianto, SE,M.Bus ( Ketua OJK Tegal) dan Edi Fairuzzabadi (Kepala Divisi Riset
dan Asesmen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia) sebagai pembicara di
Seminar Nasional tersebut.
Pada Kesempatan ini Bupati Tegal mengajak semua pihak untuk
sama-sama berikhtiar yang membawa kemanfaatan serta tidak ikut terlena terhadap
hiruk pikuk keadaan Kabupaten Tegal yang sedang terjadi saat ini.
“Kita di sini fokus untuk membangun daerah kita tercinta yaitu Kabupaten Tegal,”
tutur orang nomor satu di kabupaten tersebut.
Karena itu, Bupati berpesan agar Mahasiswa STIES Putera Bangsa
Tegal bisa lebih kritis dalam pemikirannya. Pada saat yang sama, Bupati juga
mengucapkan selamat kepada para pengurus IAEI yang telah dilantik oleh pengurus
pusat.
Ketua, liana Fuadah,.M.Si dalam sambutannya |
Sementara itu, Ketua STIES
Putera Bangsa Tegal, liana Fuadah,.M.Si mengucapkan rasa terima kasih atas kehadiran Bupati Tegal yang
Diwakilkan oleh Dinas Pemerintahan dalam acara pembukaan seminar tersebut. Dia
menjelaskan bahwa Perkembangan Ekonomi Islam di Indonesia sejatinya harus mendapat
dukungan dari berbagai pihak, khususnya masyarakat. Agar masyarakat dapat
mendukung perkembangan Ekonomi Islam, tentunya harus ada edukasi secara terus
menerus yang dilakukan oleh seluruh Instansi Syariah. Pelantikan Komisariat IAEI
STIES
Putera Bangsa Tegal diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata terhadap Ekonomi
Islam di wilayah Kabupaten Tegal.
Acara Seminar Nasional yang disponsori oleh Bank Mandiri
Syariah,Bank Central Arta, BNI Syariah, BNI, Bank btpn, Pegadaian Syariah ini
sangat mengutamakan Syariah, terbukti bahwa Kampus STIES Putera Bangsa Tegal ini sudah membuka jurusan baru yakni
jurusan Akuntansi syariah dan Manajemen Bisnis Syariah. https://dosenku2.blogspot.com (Aan)
Comments
Post a Comment